Sesi perdagangan Senin tutup dengan kenaikan dolar Amerika Serikat yang signifikan. Pada pandangan pertama penguatan dolar tidak dapat dipahami tetapi ada beberapa alasannya. Dolar mulai menguat setalah data sektor perindustrian Spanyol diterbitkan, serta data semua negara Zona Euro. Akhirnya semua data bercampur dan mengkhawatirkan para investor yang yakin pada data Zona Euro yang positif. Sidang Bank Sentral Eropah yang akan diadakan pada minggu ini menimbulkan risiko ketidakyakinan pasar, biasanya dalam keadaan ini investor memperhatikan dolar yang selalu hijau.
Pasangan EUR / USD pada akhir sesi kemarin kehilangan lebih dari 40 poin . Kecenderungan sama dilihat pada pasangan mata uang lain. Tidak ada peristiwa yang nyata atau signifikan untuk menimbulkan penjualan mata uang Eropa. Ada tiga alasan yang memaksa anggota pasar membeli dolar Amerika Serikat. Sebab pertama dijelaskan di atas , yaitu penerbitan statistik Zona Euro yang kurang jelas, dan data Amerika Serikat yang diterbitkan pada malam Senin dan sangat melebihi harapan pakar yang, sehingga dolar dapat memperkuat posisinya. Sebabnya kedua adalah kekhwatiran anggota pasar tentang kebijakan Bank Sentral Eropah yang baru yaitu penggunaan suku bunga negatif, yang semakin lama semakin sering dibicarakan dan mengkin menjadi senjata Bank Sentral terhadap kelambatan ekonomi Zona Euro. Para investor dan trader menunggu pertemuan ECB minggu ini sambil menutup posisi pasangan EUR / USD yang panjang, karena kalau tindakan tersebut diadakan euro dapat berdampak negatif. Sebab yang ketiga dan mungkin merupakan yang paling nyata adalah komponen pasar teknis. Jangan lupa bahwa pasangan EUR / USD bergerak naik terus selama tiga minggu berturut-turut. Kami menyebutkan kemungkinan koreksi, bulls tidak mampu menembus ke atas 1.3600, dan terpaksa mundur dan melonggarkan cengkeramannya.
Sekarang angka 1.3500 adalah tingkat penting untuk pasangan EUR/USD karena tingkat ini ialah tingkat dukungannya. Pada saat ini, pasangan mata uang ini diperdagangkan sedikit ke atas. Bukan saja pertumbuhan euro terhadap dolar Amerika Serikat selama tiga minggu, melainkan juga pertumbuhan pasangan EUR/USD selama tiga bulan, sehingga ada kemungkinan yang agak besar untuk koreksi dalam, fakta ini ialah tambahan penting untuk analisis teknis.
Social button for Joomla