Yang dimaksud dengan strategi klasik Martingale ialah pedagang menambah besaran lot pada saat pedagang tersebut melihat bahwa ia harus menambahkan transaksi berikutnya. Dengan seperti ini, bahkan setelah terjadinya beberapa posisi yang kalah, ketika titik TP sudah terkena, maka sang pedagang akan mendapatkan bukan hanya bahwa semua kerugian tertutupi, tetapi juga mendapatkan keuntungan.
Secara teori, ini akan menjamin kelangsungan sukses dan pertumbuhan nilai saldo anda, tetapi pada kenyataanya tidaklah seindah yang didengar. Ada beberapa fitur yang bisa mengakibatkan kerugian yang fatal daripada dana anda:
- Nilai daripada dana awal anda, kebutuhannya akan semakin besar karena dana anda harus tahan menghadapi penarikan kebawah yang besar, dan adanya lonjakan-lonjakan volatilitas dalam bursa dari waktu ke waktu, maka perdagangan seperti ini akan beresiko tinggi;
- Strategi Martingale tidak akan menguntungkan dalam kasus manapun, karena ia berdasarkan harapan bahwa si pedagang akan mendapatkan keberuntungan untuk menarik uang keuntungannya sebelum dana dia terlikuidasi. Tetapi harus dicatat bahwa akan selalu ada resiko bahwa ketidakberuntungan akan terjadi seketika anda menggunakannya.
Bagaimanapun, Martingale adalah sebuah strategi yang sangat populer dalam perdagangan di bursa. Ia akan sering digunakan sebagai pendamping daripada sebuah sistem perdagangan yang ada, dimana ia bisa digunakan sebagai suatu metode untuk mengelola dana. Pedagang yang modern hanya mengambil konsep secara umum daripada metode tersebut tetapi detailnya (jarak antara pesanan, besaran faktor untuk mengalikan lotnya, dan sebagainya) berbeda sesuai dengan sistem perdagangan yang digunakan.
Strategi Martingale Klasik
Dengan kata klasik yang dimaksud ialah mengalikan besaran lot dua kali lipat per transaksi yang berlanjut ketika posisi berarah kalah. Di tampilan awal, ia tidak masuk di akal, tetapi faktanya dengan strategi ini maka harga rata-rata dari posisi yang telah dimasuki menjadi berkurang.
Sebagai contoh misalkan jarak diantara pesanan ialah 20 poin, dan setoran awal sebesar $10.000. Beli EUR/USD (mulai transaksi dengan 1 lot dibuat pada level 1.226, lalu harga bergerak menurun. Ketika harga mencapai 1.2640, maka anda akan membuka posisi baru sebesar 2 lot, dan nilai penarikan kebawah mencapai $200 pada saat itu.
Setelah menyelesaikan transaksi kedua, sudah cukup jika harga kembali naik ke level 1.265 mencapai titik balik modal. Namun jika harga berlanjut turun, maka anda akan membuat posisi beli sebesar 4 lot pada titik harga 1.2620, dan penarikan kebawah akan mencapai $600, lalu harga harus kembali naik ke level 1.2635 untuk menutup semua kerugian yang mungkin terjadi.
Membuat strategi grid juga dibatasi oleh besaran dana yang tersedia, jika dana yang tersedia mengijinkan, maka cepat ataupun lambat kerugian akan tertutupi. Alasan utama terjadinya kegagalan dalam perdagangan dengan menggunakan strategi ini ialah kurang banyaknya dana yang tersedia.
Menggunakan Martingale dalam strategi perdagangan
Strategi martingale jarang sekali digunakan dalam bentuk murninya sebagai dasar daripada sistem perdagangan. Seringkali, ia akan didampingi dengan beberapa aturan untuk masuk ke dalam bursa. Sebagai aturannya, martingale digunakan pada strategi perdagangan otomatis (penasihat ahli sistem grid), karena pendekatan daripada perdagangan menghitung daripada besaran jumlah pesanan yang terbuka, dan ini sulit sekali dilakukan secara manual.
Diantara banyaknya sistem perdagangan yang tidak bagus, ada beberapa cara yang cukup menarik untuk menggunakan Martingale. Sebagai contoh, strategi Crazy Lock menggunakannya dengan cara yang menarik diluar norma klasik martingale untuk membangun keuntungan.
Dasar utama daripada strategi ini ialah cepat atau lambat, harga akan beranjak melampaui batasan daripada kanal horizontal (sesi datar berakhir) dan jika sang pedagang ingin mencoba mendapatkan keuntungan dari hal ini. Penguncian dan Martingale digunakan dalam kasus ini untuk mendapatkan keuntungan bahkan ketika terobosan daripada batasan kanal terlihat palsu.
Cara kerjanya seperti berikut ini: setelah, sebagai contoh, terjadi pesanan beli, ia menggunakan TP kecil (dalam 10 poin) dan di waktu yang bersamaan, penguncian pesanan juga ditentukan (dalam contoh ini, untuk jual) tetapi dengan volume sebesar 2 lot.
Jika harga dipasangkan pada pesanan dan berlanjut untuk berfluktuasi di dalam kanal, maka pesanan ketiga untuk membeli dipasang (3 lot). Cepat atau lambat, kanal akan tertembus, dan keuntungan akan didapatkan karena pesanan lot semakin banyak. Hasil daripada pengetesan sebuah penasihat ahli dengan strategi seperti ini layak dihormati.
Bagaimana cara menjinakkan Martingale?
Walaupun terdapat begitu banyaknya teknik perdagangan, kita bisa memformulasikan beberapa aturan umum dimana strategi martingale juga bisa memberikan keuntungan secara konsisten:
- Sangat disukai untuk membagi dana anda menjadi beberapa bagian dan bereksperimen dengan Martingale hanya dengan salah satu bagian dari dana tersebut, jadi jika anda mengalami kerugian maka tidak akan terlalu menyakitkan;
- Martingale lebih baik digunakan pada perdagangan otomatis. Tentu saja anda juga bisa menggunakannya pada perdagangan manual, tetapi pertama-tama akan lebih sulit untuk mengendalikan jumlah pesanan yang begitu banyak, dan yang kedua, akan menjadi sulit secara psikologis untuk membuat pesanan-pesanan baru jika anda sedang mengalami penarikan kebawah;
- Strategi Martingale hanya bisa digunakan pada perdagangan nyata hanya setelah anda mengujinya dengan interval waktu beberapa tahun;
- Jangan berdagang ketika akan terjadi publikasi berita statistic utama dunia;
- Secara terus menerus anda harus menarik keuntungannya.
Strategi kerja dengan menggunakan Martingale itu ada, sebagai contohnya, dalam strategi 10-poin, dimana perdagangan dilakukan ketika terjadi tembusan titik ekstrim pada hari sebelumnya. Keuntungan dalam poin kecil, tetapi dengan adanya penambahan Martingale ke dalam algoritmanya akan mengijinkannya untuk menjadi sebuah perangkat untuk mendapatkan pendapatan yang stabil.
Rangkuman
Strategi Martingale ada karena judi. Di dalam kasino, banyak pemain yang berupaya untuk mencurangi sistem ini di awalnya. Tetapi Martingale telah membuktikan keahliannya juga di dalam bursa mata uang.
Popularitas metode perdagangan ini dijelaskan dengan fakta bahwa grafik harga tidak bisa selalu jatuh maupun naik. Bahkan dengan adanya trend yang kuat cepat atau lambat akan terjadi koreksi ke dalam arah manapun, dimana akan menjadi perubahan suatu trend. Tugas daripada sang pedagang ialah untuk menyediakan dana yang cukup untuk bertahan dengan strategi ini.
Dan satu lagi bukti keahlian daripada Martingale dalam bursa mata uang juga dengan fakta bahwa grafik harga tidak akan mencapai nol (secara teori, ia itu mungkin, tetapi akan membutuhkan semua negara untuk hilang dari muka bumi). Jadi, cepat atau lambat, semua kerugian akan kembali – hanya saja anda harus memiliki uang yang cukup dalam akun anda.
Social button for Joomla